21 November 2024

PUSKESMAS TANJUNG BUNTUNG

Kota Batam, Kepulauan Riau

Jadwal Posyandu Balita, Lansia dan Remaja Rutin UPT. Puskesmas Tanjung Buntung

1 min read
kegiatan UKBM rutin yang dijadwal oleh puskesmas tanjung buntung seperti posyandu balita, posyandu lansia dan posyandu remaja. Ada pula pos UKK yang rutin dilaksanakan tiap bulan

Berdasarkan Permenkes RI Nomor 74 Tahun 2015 Tentang Upaya Peningkatan Kesehatan dan Pencegahan Penyakit, dinyatakan bahwa peningkatan kesehatan adalah setiap kegiatan atau serangkaian kegiatan yang bersifat promotif, dilakukan secara terpadu, terintegrasi dan berkesinambungan, yang ditujukan untuk mengoptimalkan derajat kesehatan masyarakat. 

Selain itu, disebutkan bahwa Pencegahan Penyakit adalah setiap kegiatan atau serangkaian kegiatan yang bersifat preventif, dilakukan secara terpadu, terintegrasi dan berkesinambungan, yang ditujukan untuk menghindari atau mengurangi risiko dan dampak buruk akibat penyakit. 

Untuk melakukan kegiatan ini diperlukan pemberdayaan masyarakat agar berperan aktif untuk mendukung perubahan perilaku dan lingkungan serta menjaga dan meningkatkan kesehatan menuju derajat kesehatan yang optimal. 

Adapun kegiatan UKBM rutin yang dijadwal oleh puskesmas tanjung buntung seperti posyandu balita, posyandu lansia dan posyandu remaja. Ada pula pos UKK yang rutin dilaksanakan tiap bulan

Setiap hari sabtu masyarakat diwajibkan untuk melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) di rumah masing2 sebagai wujud dari kegiatan UNISANTIK

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.
DD